Rabu, 11 Agustus 2010

Kultum M. Quraish Shihab RCTI

Alhamdulillah, bisa menjalankan puasa pertama di bulan Ramadhan kali ini
Semuanya terasa menggetarkan, karena penuh dengan harapan
Semoga Ramadhan kali ini lebih berkah, dan dapat diisi dengan kebaikan serta keihklasan.

Saya disini mencoba menulis semua hal yang saya rasakan di bulan Ramadhan kali ini
Semoga menjadi catatan yang bermanfaat.

Catatan dihari pertama ini, saya ingin mengambil hikmah dari kultum Prof. M. Quraish Shihab yang berjudul Islam dan Akhlak.
1. "sesungguh tidaklah saya diutus melainkan untuk menyempurnakan Akhlak" (Al - Hadist )
2. Dari hadist diatas bahwa akhlak lah tujuan nabi Muhammad di utus ke bumi ini, sehingga Beliau dapat menjadi panutan bagi ummatnya dalam menjalankan agama, baik akhlak kepada Allah ataupun akhlah bagi sesama manusia.
3. Akhlak adalah perbuatan spontan yang datangnya dari keyakinan, sehingga perbuatan itu memang telah menjadi bagian yang melekat dengan jiwa.
4. Dengan berakhlak manusi berpotensi mencontohi atau menteladani sifat - sifat Allah, sesuai dengan batas kemampuanya.
5. Berpuasa termasuk salah satu sifat Allah, dimana Allah tidaklah butuh makan serta minum, dan berpuasa termasuk salah satu sifat Allah yang bisa ditiru atau dicontoh oleh manusia sesuai dengan kemampuannya
6. Berpuasa bukan hanya menteladani sifat Allah yang tidak makan dan minum saja, tetapi juga menteladani sifat Allah yang lainnya.
7. Jika Allah Maha Tahu, maka kita harus meningkatkan pengetahuan kita.
8. Jika Allah Maha belas kasih, maka kita harus meningkatkan empati kita antar sesama.
9. Serta banyak sekali, sifat-sifat Allah lainnya
Allah Maha Kaya
Allah Maha Mendengar
Allah Maha melihat
..
..
Subhanallah,...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar